PSM Raih Hasil Imbang Kontra Barito Putra

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – PSM Makassar menjamu Barito Putra dalam laga ke 21 Go-jek Liga 1 di Stadion Andi Mattalata Mattoanging (AMM). Kamis, (13/09/2018) 16.30 WITA.

Libur liga telah usai, Stadion Mattalatta kembali ramai oleh suporter, menduduki posisi 7 di daftar kelasemen, PSM menjamu Barito Putra yang hanya unggul satu angka di poin kelasemen yang berada di posisi 6.

Kedua tim bermain hati-hati, hingga separuh babak belum tercipta satupun peluang yang begitu berbahaya. Kedua keeper yang masih belum menemui kesulitan, diakibatkan pertarungan bola yang banyak di lapangan tengah.

Penonton mulai bersorak di menit 34, hasil kerjasama satu dua Pluim dan Sandro yang menempatkan Pluim dalam posisi membahayakan lawan, namun dengan sigap bek lawan lebih lincah dan berhasil membuang bola. Tendangan pojok yang tercipta dimanfaatkan Sandro lewat tendangan akrobatik yang masih tipis di sisi kanan gawang.

Mulai agresif, PSM kembali mengancam, menit 41 tendangan pojok melengkung Heri Susanto nyaris masuk ke gawang, namun kesigapan membaca bola dari keeper Barito hingga berhasil menepis bola, bola muntah hasil tepisan tdk di manfaatkan Abdurahman dengan baik.

Masih berupaya, peluang kembali hadir di penghujung babak pertama, bola lambung Reva adi dari sisi kiri tipis di atas mistar, plus peluang emas didepan mata Sandro, tendangannya masih melambung, skor 0 : 0 menyudahi separuh laga.

Penyerangan lebih sporadis di tampilkan anak-anak Makassar memasuki babak kedua, beberapa peluang hadir dari kreasi Pluim di sisi tengah, salah satunya lewat sundulan Rahmat di menit 48 di pojok gawang, yang berhasil di selamatkan Adithya Harlan.

Serangan yang tak berbuah gol, PSM memasukkan pemain menyerang, Ferdinand masuk menggantikan Sandro, membuat permainan semakin variatif.

Asik menyerang, PSM kecolongan di menit 48 lewat gol Paulo Sitanggang, eksekusi tendangan firstimenya hasil bola sodoran langsung dari pemain bertahan, bola menyosor sisi kanan gawang yang tak mampu di tepis Rifki, skor 1 : 0 bagi tim tamu.

Tertinggal, PSM tetap mempertahankan intensitas serangan, Menit 70, Peluang menyamakan gol cukup matang dari tendangan memutar badan Ferdinand, kesigapan keeper Barito masih jadi masalah bagi anak-anak Makassar.

Pluim jadi kreator peluang selanjutnya bagi Ferdinand, di menit 80 Ferdinand yang hanya tinggal berhadapan dengan keeper masih belum mampu menceploskan bola,

Namun tak patah arang, menit 83 Pluim kembali mengeluarkan aksinya, tusukan masuk kotak penalti membuatnya harus dijatuhkan, namun alih-alih mengharap penalti, bola liar sudah berada di mulut gawang, Ferdinan yang berada dekat dengan bola tanpa kesusahan berhasil menceploskan bola 1 : 1 buat PSM.

Psm Makassar :
Rivky(GK), Abd Rahman, Reva Adi U, Steven Paulle, Kipuw, Klok, R. Pellu, Pluim(C), Sandro Ferreira, Heri Susanto, Rahmat
Pelatih : Robert Rene Albert

PS Barito Putera
Adhitya(GK), Michael Evans, Jajang Sukmara, Muhammad Rifqi, Nazar Nurzaidin, Douglas Packer, Hansamu Yama, Matias Jesus, Paulo Sitanggang, Marcel Silva, Syamsul Arif
Pelatih : Jacksen F. Tiago

Reporter : Mada