Kecamatan Bontoala Pastikan Drainase Bersih Dari Endapan Sedimen

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Mengantisipasi genangan saat datangnya musim penghujan, Pemerintah kecamatan Bontoala, ikut menggelar operasi drainase tanpa sedimen 2018.

Memastikan operasi berjalan lancar, camat Bontoala, Arman S.Sos., terjun meninjau langsung pengerjaan pembersihan drainase di jalan Masjid raya, kelurahan Timungan Lompoa, jum’at (26/10/2018) pagi.

Selain di jalan Masjid raya, sejumlah lurah di kecamatan Bontoala juga turun langsung meninjau pekerjaan pembersihan drainase diwilayahnya.

Lurah Gaddong Bapak Asdar, SH bersama seluruh staf, RW,RT melakukan kegiatan Kerja bakti pembersihan drainase di Jalan Gunung Latimojong I dan G. Latimojong II Kelurahan Gaddong

Tidak kalah dengan lurah gaddong, lurah Wajo, Abdullah Sora, dan lurah Timungan Lompoa, Rizal Karimung, juga ikut turun langsung di wilayahnya.

Rencananya, kegiatan ini akan terus dilakukan pada tiap wilayah di kecamatan Bontoala untuk meastikan drainase bersih tanpa sedimen kala musim penghujan nantinya. (*/fatwa)