Kedubes Korea Akan Mengirim Pengajar Bahasa Korea ke Unhas

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia, H.E. Chang-beom Kim mengatakan keinginannya untuk mendukung pembukaan program bahasa Korea di Unhas. Hal ini diungkapkan saat kuliah umumnya di Unhas Siang tadi (29/10/2018).

Dubes Kim berharap, Unhas juga dapat menjadi bagian kemitraan.
“Khusus dengan Universitas Hasanuddin, saya berharap jaringan akademik ini akan berkembang, dimana kami akan mengalokasikan lebih banyak energi untuk mengembangkan hubungan dengan Indonesia, terutama bahasa Korea,” ungkapnya.

Dirinya menambahkan bahwa kedutaan besar Korea akan membantu pembukaan kelas bahasa Korea dengan mengirim beberapa dosen langsung dari Korea untuk menjadi pengajar di Unhas.

“saya telah berdiskusi dengan ibu Rektor. Kami akan mengirim beberapa dosen untuk mengajarkan bahasa Korea di Unhas. Saya akan mendiskusikan dengan universitas di Korea yang bersedia untuk mengirimkan dosen-dosen mereka kesini. Saya berharap rencana ini dapat direalisasikan tahun depan, tapi mari kita lihat perkembangannya seperti apa,” jelasnya.

Reporter : Maya