Warga Sesalkan Pemkot Makassar Batalkan Even F8 2019

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar Event International Eight Festival and Forum atau yang lebih dikenal F8 batal digelar tahun ini. Pemerintah Kota Makassar berdalih pembatalan even kalender nasional untuk mengoptimalkan anggaran tahun 2019.

“Yang kami ingin sampaikan bahwa saat ini Pemerintah Kota Makassar sedang melakukan rasionalisasi terhadap belanja daerah dengan cara melakukan pengalihan dan pergeseran anggaran kegiatan yang belum dilaksanakan SKPD lain ke hal yang lain yang lebih prioritas,”ucap Kadis Pariwisata Kota Makassar, Kamelia Tamrin Tantu, dalam jumpa pers yang digelar di salah satu resto di Makassar, Senin (15/7/2019).

Dengan batalnya digelar even F8 tahun ini membuat masyarakat makassar menyesalkan keputusan pemerintah kota, padahal animo warga terhadap pagelaran F8 masih sangat tinggi.

“Saya agak sesalkan even sekelas F8 tidak digelar tahun ini, padahal kita ketahui even ini selalu di nanti oleh warga Makassar dan sekitarnya lagian kegiatan ini bisa menambah pendapatan asli daerah,” ungkap Daeng Kama salah satu tokoh masyarakat di Kecamatan Mamajang.

Perlu diketahui bahwa even yang mengangkat harkat dan kebudayaan Makassar tidak hanya di level regional tapi juga di mancanegara menjadi Top Inovasi program kepariwisataan di Era Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto.