PT Taspen Bantah Putus Kerjasama Dengan Tiga Bank

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Terkait adanya pemberitaan oleh satu media lokal Sulawesi Selatan, tanggal 22 Agustus 2019 bahwa PT Taspen menghentikan kerjasama dengan tiga Bank, dibantah oleh Wakil Kepala Cabang Utama Taspen Makassar, Iwan Djunaidi.

Terhadap ketiga Bank yang dievaluasi yakni Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Tabungan Pensiunan Nasional ( BTPN) dan Bank Bukopin, Iwan meluruskan bahwa yang dilakukan evaluasi adalah BRI,BTPN dan PT Pos Indonesia.

Evaluasi adalah bagian dari PKS Taspen dengan Mitra Bayar yang bertujuan agar mitra bayar pensiun memperbaiki layanan terutama terkait Enrollment (Perekamaan Data Biometrik), Pembayaran Digitalisasi Pensiun atau Taspen Otentikasi. Semua mitra bayar yang bekerjasama dengan Taspen bisa melayani pembayaran pensiun dan Taspen sendiri tidak pernah mengarahkan ataupun menggiring ke salah satu Mitra Bayar Pensiun karena para pensiunan berhak memilih bank yang dianggap pelayanannya cepat dan memuaskan,” ungkap Iwan Djunaidi,” Jumat (23/8/2019).

Iwan menambahkan bahwa tujuan evaluasi mitra bayar adalah untuk menyamakan persepsi layanan Taspen dan semua mitra bayar pensiun sama. Mitra bayar bisa menjadi perpanjangan tangan pelayanan Taspen yang melebihi dari harapan peserta sesuai dengan Motto Layanan Taspen yaitu Layanan Melebihi Harapan Peserta,”pungkasnya.

Perlu diketahui Mitra Bayar Pensiun Taspen di wilayah kerja Kantor Cabang Utama Makassar sendiri ada 18 yakni BRI, BTPN, Bank Mandiri, PT Pos Indonesia, Bukopin, Bank Bumi Arta, Bank Muamalat, Bank Sulselbar, BJB, Bank Banten, Bank BKE, Bank Mandiri Taspen,Bank Bumi Arta, Bank Yuda bakti, Bank BTN, Bank Woori Saudara dan Bank Syariah Mandiri.

PT Taspen sebagai pengelola program kesejahteraan ASN yaitu Program JPensiun, tabungan hari tua, jaminan kecelakaan kerja, dan jaminan kematian, telah melakukan inovasi layanan dengan menyelenggarakan layanan Mobil Layanan Taspen, Call Center Taspen 1500-919, Layanan 1 Jam, Layanan Klim Otomatis, Office Channeling (Mitra Layanan Taspen), Taspen service point, SMS Notification, Taspen mobile Application for Smartphone,Taspen Otentikasi Aplikasi SIMGAJI, Taspen Smard Card dan Aplikasi Web-Based Services (e-klim, e-SPTB, e-SPT, dan Estimasi Klim).(akr)