PT Taspen (PERSERO) Kantor Cabang Utama Makassar Gelar Launching Perdana Aplikasi New SIMGAJI Untuk Pemkot Makassar

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar –PT Taspen (PERSERO) Kantor Cabang Utama Makassar menggelar Launching Perdana Aplikasi NEW SIMGAJI dan Integrasi NEW SIMGAJI, SIMAKDA dan SP2D Online di Hotel The Rinra Makassar, Senin (4/11/2019).

Pada Launching Aplikasi ini dihadiri, Staf Ahli Bidang III Kemasyarakatan dan SDM Kota Makassar Takdir Alim Bahri Mewakili PJ Walikota Makassar Plt Direktur Utama Bank Sulselbar Irmayanti Sultan ,Manajer Utama Divisi Kepesertaan PT Taspen (PERSERO) Aceng Sudirja, Plt Kepala Cabang Utama Taspen Makassar, Iwan Djunaidi serta para Kepala Dinas di masing masing Satuan Kerja Perangkat Daerah ( SKPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar.

Plt Kepala Cabang Utama Makassar PT Taspen (PERSERO), Iwan Djunaidi mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota Makassar termasuk salah satu dari dua Pemda yang terpilih sebagai pilot project, aplikasi ini merupakan bentuk inovasi Taspen dalam pengakuratan data pegawai guna memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh pesertanya. Keunggulan aplikasi NEW SIMGAJI antara lain :

• Database tersentralisasi dalam 1 server sehingga meminimalisir kejadian gaji dobel dan mengurangi biaya operasional maintenance server di Pemda.

• Data dapat digunakan secara real time oleh kemenkeu sebagai dasar penetapan DAU belanja pegawai.

• Keamanan data terjamin karena seluruh data tersentral di Data Center Taspen yang memiliki tingkat keamanan tinggi,” ungkap Pgs Kepala Cabang Utama Taspen Makassar, Iwan Djunaidi.

Sementara pihak pemerintah kota Makassar dalam hal ini diwakili Staf Ahli Bidang III Kemasyarakatan dan SDM Kota Makassar Takdir Alim Bahri mengucapkan terima kasih atas dukungan Taspen yang menjadikan Kota Makassar sebagai pilot projects penerapan aplikasi NEW SIMGAJI.

” Ini merupakan kebanggaan bagi pemerintah kota Makassar untuk sekali lagi menjadi bagian dari inovasi yang dilakukan Taspen .
Takdir berharap dengan penerapan aplikasi ini bisa semakin meningkatkan kinerja keuangan Pemerintah kota Makassar, ” pungkasnya.