Hadir di Malam Ramah Tamah Hari Raya Waisak,Kaban Kesbangpol Makassar: Momentum Membangun Religius Park

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar- Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota, Makassar, Zainal Ibrahim mendampingi Walikota Makassar Ir Moh Ramdhan Pomanto pada Malam Ramah tamah hari raya Waisak  digelar Persatuan Umat Budha Indonesia (Permabudhi) Provinsi Sulawesi Selatan, di  Viihara ibu Agung Bahari, Jalan Sulawesi. No 41, Senin malam (16/5/22).

Di Hari Waisak tahun 2566 BE yang  bertemakan “Menjalin Kebersamaan Mempererat Kerukunan”, Zainal Ibrahim mengucapkan selamat kepada masyarakat yang merayakan hari raya waisak.

“Saya ucapkan selamat kepada masyarakat yang merayakan hari raya Waisak, dengan perayaan ini semoga semakin mempererat kerukunan umat beragama,”ucap Zainal Ibrahim.

Zainal menambahkan bahwa perayaan ini juga merupakan momentum dalam membangun religius park yang dicanangkan Walikota Makassar.

“Pemerintah Kota Makassar dalam hal pak wali telah menggagas membangun religius park tepatnya di Komplek perumahaan Mutiara city dengan mendirikan enam rumah ibadah agama resmi, jadi untuk mensukseskan program ini, kami dari Kesbangpol Makassar dalam waktu dekat ini akan gelar pertemuan dengan  Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) pekan depan,” tutupnya.