Ini Harapan Camat Biringkanaya di HUT Kota Makassar ke-415

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar– Pemerintah Kecamatan Biringkanaya mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Makassar ke-415 yang jatuh pada hari ini, Rabu (09/11/ 2022).

Hal itu disampaikan oleh Camat Biringkanaya, Benyamin B Turupadang, kepada media, Rabu (9/11/2022).

Dirinya berharap perekonomian masyarakat dan sektor lainnya terus bertumbuh dan lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Semoga semangat, perekonomian warga Kota Makassar semakin meningkat pasca pandemi covid – 19 bahkan pemulihan di segala bidang bisa segera terwujud di kota Makassar sesuai tema tahun ini “Recovery For All,” harap Benyamin atau yang akrab disapa Pak Ben.

Diketahui, Peringatan HUT Makassar digelar di Tribun Lapangan Karebosi dengan menggunakan pakaian adat Makassar, Bugis, Toraja, atau Mandar.

Sementara itu, Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menuturkan bahwa seluruh masyarakat bisa mengikuti upacara peringatan HUT Kota Makassar di lorong wisata agar semua warga bisa merasakan kemeriahan HUT kota tercinta.

“Kita harus bikin juga upacara di lorong wisata. Semua menyaksikan, tanpa mengurangi rasa hormat dan tanpa mengurangi keterlibatan orang. Semua bisa merasakan ulang tahun itu,” ujar Danny Pomanto.