Camat Mariso Apresiasi Sinergitas dan Kerja Keras Semua Pihak Dalam Mencegah Bahaya Narkoba

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Camat Mariso, Juliaman mengapresiasi atas kerja keras dan  sinergitas semua pihak dalam mencegah bahaya Narkoba bagi masyarakat. Hal ini diungkapkan Juliaman saat usai mengikuti kegiatan Fasilitasi dan Asistensi Pelaksanaan Advokasi Program Ketahanan Keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumber Daya Pembangunan Desa, yang  digelar oleh  Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulawesi Selatan, di Aula Kantor Lurah Bontorannu, Jalan Anggrek III Makassar, Selasa (23/05/2023).

“Kegiatan yang dilaksanakan oleh BNN Sulsel yang bekerjasama dengan Pemerintah Kota dalam hal ini Kesbangpol, Kecamatan hingga ke Kelurahan, sangatlah tepat, karena akan mengedukasi warga akan bahaya narkoba,” jelasnya.

“Tentunya sinergitas  semua pihak memang sangat dibutuhkan dalam mensukseskan berbagai program, apalagi akan dibentuk yang namanya lorong bersinar ( Bersih dari Narkoba). Harapan kami, dengan adanya pencanangan program bersinar ini, kita tidak ingin kegiatan hanya berjalan seremonial, setelah kegiatan pencanangan nanti ada aksi – aksi yang bersifat humanis agar masyarakat tidak mendekati narkoba,”cetusnya.

Ditempat yang sama, Lurah Bontorannu, Ahmad Husain juga turut mendukung aksi atau kegiatan pencegahan bahaya narkoba di wilayahnya.

“Kegiatan ini tentunya kami sangat mendukung karena sifatnya positif, menghindarkan masyarakat terutama para generasi muda untuk tidak mendekati Narkoba yang merupakan musuh bersama,” tutupnya.