Kesbangpol Gencar Sosialisasi Bahaya Narkoba, Masyarakat : Kami Senang

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kota Makassar  intens menggelar edukasi dan sosialiasi pencegahan bahaya narkoba bagi masyarakat kota Makassar, kali ini, Kesbangpol Makasssar menyasar masyarakat Kepulauan Sangkarrang, Selasa ( 13/5/2023).

Digelarnya kegiatan ini, membuat masyarakat merasa bersyukur pasalnya bisa mendapatkan pengetahuan terkait pencegahan bahaya narkoba, karena ini terbilang sangat penting.

“Saya merasa senang pak bisa mengikuti kegiatan yang digelar Kesbangpol, karena kalau persoalan pencegahan  narkoba kami masih awam jadi butuh pengetahuan dan informasi. Insyaa Allah informasi yang kami dapatkan disini akan kami sampaikan ke masyarakat lainnya,” ujar Sunarti salah satu peserta sosialisasi.

Perlu diketahui, kegiatan sosialisasi pencegahan bahaya narkoba ini gencar dilaksanakan Badan Kesbangpol Makassar ke 15 Kecamatan  di Makassar, dengan bekerjama dengan pihak BNN, TNI, Polrestabes hingga tokoh masyarakat.