Jelang Pemilu, Pemkot Makassar Akan Deklarasi ASN

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar- Menjelang Pemilu dan Pilkada 2024, Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar berencana menggelar deklarasi netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di Balaikota pada awal pekan mendatang.

Deklarasi ini diselenggarakan sebagai upaya untuk memastikan ASN tetap berada dalam koridor netralitas menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Pada kesempatan ini kepala BKPSDMD Makassar Akhmad Namsum mengatakan bahwa ” netralitas ASN sangat dibutuhkan di setiap penyelenggaraan kontestasi politik.baik itu pemilihan presiden, legislatif, maupun kepala daerah. Apalagi 2024 adalah pemilihan serentak,” ujanya

Deklarasi diharapkan dapat menggarisbawahi pentingnya netralitas ASN dalam proses politik, sejalan dengan prinsip-prinsip demokrasi dan integritas penyelenggaraan pemerintahan.