Tim Penilai Sombere dan Smart Lorong 2018 Kunjungi Lorong Di Kelurahan Mapala

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Kelurahan Mappala merupakan salah satu perwakilan Kecamatan Rappocini yang masuk penilaian sombere dan lorong 2018 dari dua Kelurahan yang diusulkan.

Dan Tim Penilai Sombere dan Smart Lorong 2018, mulai turun memantau lorong-lorong yang ikut dalam kompetisi tahunan ini. Jl. Tidung 6 Stpk 13 RT. 01 RW. 05 Kelurahan Mappala salah satu yang mewakili Kecamatan Rappocini menjadi daerah pertama yang disambangi tim. Senin, (30/7/2018).

Pada Lurah Mappala Agusnawati Ali bersama Staf Kelurahan, PKK Kelurahan, Para RT dan RW serta Penasihat Walikota Kelurahan Mappala, menyambut Ibu Dr Sakka Pati yang juga merupakan Tim Penilai Sombere and Smart Lorong 2018.

Kehadiran Tim Penilai juga disambut dengan sngat antusias pasalnya adanya Tarian Daerah lorong selain itu juga menyediakan Taman Baca dan gambar 3D dan berbagai tanaman.