Redam Perang Kelompok, Dispora Makassar Bakal Buat Sarana Olahraga di 32 Titik di Makassar

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar- Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Pemuda dan Olahraga ( Dispora ) Makassar punya cara untuk mengatasi perang kelompok di Makassar. Rencananya Dispora akan membuat sarana olahraga, sport center mini di 32 titik di Makassar. Khususnya di daerah rawan perang kelompok.

Kepala Dispora Makassar, Andi Pattiware mengungkapkan bahwa rencana pembuatan sarana olahraga ini untuk menyalurkan bakat negatif masyarakat agar menjadi kegiatan positif.

“Kita berencana membuat sarana olahraga itu di 32 titik di Makassar,” ungkap Andi Pattiware, Minggu (3/4/2022).