Kadisperindag Makassar Hadiri JFSS Yang Dibuka Langsung Wapres RI, JK

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar, Drs. H. Andi Muh. Yasir, M.Si menghadiri acara Jakarta Food Security Summit (JFSS) yang dibuka secara resmi oleh Bapak Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Selatan, Kamis (8/3/2018).

Acara Jakarta Food Security Summit-4 yang kembali digelar kali ini 8-9 Maret 2018 sebagai wadah yang mempertemukan pemangku kepentingan dengan pengusaha serta para pelaku usaha dengan mengangkat tema ‘Pemerataan Ekonomi Sektor Pertanian, Peternakan dan Perikanan Melalui Kebijakan dan Kemitraan’.

Salah satu Narasumber, Menteri PPN/Kepala Bappenas, Prof. Dr. Bambang P.S. Brodjonegoro mengatakan, Peningkatan ekspor dan nilai tambah untuk bidang pertanian dapat dijadikan salah satu langkah untuk membantu pemerataan pembangunan untuk pertumbuhan berkualitas.

“Ada 6 sektor utama yang memiliki sumbangan terbesar dalam pertumbuhan, Industri pengolahan non migas, Informasi dan komunikasi, Perdagangan, Pertanian, Konstruksi, dan Jasa keuangan,” Katanya.

Sementara Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar, Drs. H. Andi Muh. Yasir, M.Si menyebutkan pertemuan Jakarta Food Security summit ini mempunyai nilai strategis pasalnya sejalan dengan kebijakan makro 2018 yg disampaikan Kepala Bappenas RI bahwa ada 3 yg menjadi perhatian utama di Tahun 2018 ini.
Pertama, mencapai pertumbuhan eknomi 5,4% (5,2 -5,6%) dgn memperhatikan Sisi Permintaan berupa konsumsi dan Investasi serta sisi Penawaran.
Kedua, menjaga stabilitas ekonomi meliputi stabilitas harga, stabilitas sistem keuangan serta neraca pembayaran yg terjaga.
Ketiga, mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Yang meliputi peoduktivitas ekonomi, roformasi struktural, inklusif dan pemerataan serta keberlangsungan lingkungan.(*)