Dinas Perdagangan Makassar Terima Kunjungan Kerja Anggota DPRD Selayar

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar – Kepala Dinas Perdagangan Kota Makassar yang di Wakili oleh Sekretaris Dinas Perdagangan Makassar, Andi Momang Tissi menerima kunjungan kerja delapan Anggota Dewan Kabupaten Kepulauan Selayar di Ruangan Rapat Kantor Dinas Perdagangan Makassar, Selasa, (24/7/2018).

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Mahmud, ST menyebutkan dalam kunjungan kerja ini dalam rangka rencana pembangunan Kawasan Industri yang akan di bangun di Kabupaten Selayar.

“Rencananya akan dibangun Kawasan Industri di Selayar dan mengingat Kota Makassar juga punya Kawasan Industri makanya kita lakukan kunjungan kerja kesini,”ucap Andi Mahmud.

Andi Mahmud berharap dengan pembangunan Kawasan Industri di Selayar nantinya bisa mensejahterahkan masyarakat Selayar,”pungkasnya.

Sementara Sekretaris Dinas Perdagangam Makassar, Andi Momang Tissi mengapresiasi adanya kunjungan kerja para Legislator pansus 3 Selayar ini, pasalnya telah memilih Makassar sebagai tempat kunjungan kerja untuk rencana pembangunan kawasan industri di Selayar.

“Kita cukup senang dengan kedatangan para anggota Dewan dari Kabupaten Selayar untuk konsultasikan rencana pembangunan Kawasan Industri dan Ranperdanya. artinya kunjungan kerja ini, Makassar dilihat sebagai referensi karena kita saat ini telah memiliki Kawasan Industri Makassar(Kima),”ucap Andi Momang Tissi.