Rakor Persiapan Pembukaan F8, Kesbangpol Minta Kerjasama Semua Pihak

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Makassar — Bertempat di Ruangan Sipakalebbi Lt. 2 Kantor Balaikota Makassar, Jum’at (2/9/2022) telah dilaksanakan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan pembukaan F8 Makassar. Event tahunan Pemkot Makassar ini dijadwalkan akan digelar pada 7 September 2022 mendatang.

Rakor tersebut, digelar dalam rangka membahas secara teknis persiapan atraksi Dirgantara Fly Pass Pesawat Tempur Sukhoi, Penerjunan Payung dan Paramotor dari tim Skuadron Udara 5 Koopsud II TNI AU pada pembukaan event F8.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Makassar, Zainal Ibrahim mengatakan, pertemuan ini melibatkan Tim Koopsud II TNI AU dan SKPD terkait guna membahas persiapan untuk pelaksanaan gladi.

“Sehingga hal-hal yang sudah direncakan oleh tim bersama SKPD lainnya dapat terkoordinasi dengan baik”, katanya

Orang nomor satu di Kesbangpol Makassar ini juga meminta, seluruh tim yang bertugas untuk keamanan kegiatan, kiranya agar menentukan titik-titik penanganan emergency.

“Termasuk tim medis agar segera melakukan koordinasi dengan pihak yang bersangkutan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terjadi”, pintanya.

Dikesempatan yang sama, tim Koopsud II TNI AU menyatakan, bahwa pihaknya senantiasa mendukung kesuksesan F8 Makassar yang diinisiasi oleh bapak Wali Kota Makassar ‘Danny Pomanto’.

“Sehingga diharapkan kerjasama semua pihak, demi kesuksesan event F8 Makassar”, tandasnya.(erk)