Menjaga Lingkungan Sekolah Tetap Bersih, SDN Kalukuang I, II dan III Gelar Kegiatan Sabtu Bersih

guru dan staf pengajar gelar aksi bersih - bersih
Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari,Makassar- Untuk mewujudkan lingkungan yang bersih UPT SPF SDN Kalukuang I,II dan III, menggelar aksi bersih – bersih  di sekitar lingkungan sekolah, Sabtu (4/ 9/2021).

Pada kegiatan sabtu bersih ini diiikuti para guru dan staf pengajar di tiga sekolah tersebut  dibantu beberapa Mahasiswa yang kebetulan menjalani tugas belajar.

Kepala  UPT SPF SD Kalukuang II, Zyahra Latief Spd mengungkapkan bahwa aksi bersih – bersih ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan sekolah sehingga kebersihan sekolah tetap terjaga.

” Alhamdulillah untuk hari ini kita kembali menggelar kegiatan bersih – bersih  dilingkungan sekolah tentunya ini merupakan hal positif demi mendukung program pemerintah kota yakni program Makassar ta tidak rantasa ( MTR),”Ucap Zyahra Latief Spd.

Zyahra Latief Spd menambahkan hari ini juga kita lakukan pengecetan pagar agar keindahan sekolah tetap terjaga. Pada Kegiatan ini bersih – bersih ini sampah yang telah terkumpul akan diangkut oleh Armada pengangkut sampah Kelurahan Kalukuang karena adanya sinergitas pihak sekolah dengan Lurah yakni pak Reza Pahlevi,”pungkasnya.

Perlu diketahui untuk UPT SPF SD Kalukuang II, Kecamatan Tallo, Makassar telah sukses meraih Adiwiyata Tingkat Kota dan Adiwiyata Tingkat Provinsi beberapa tahun lalu.Dan untuk tahun ini kembali menargetkan raih Adiwiyata Tingkat Nasional. Adiwiyata ini merupakan progam Kementerian Negara Lingkungan Hidup dalam rangka mendorong penciptaan pengetahuan dan kesadaran anggota sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan dan didalamnya mencakup kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan.