IKA dan Osis Smanet Luwu Gelar Kegiatan Kemah Kawah

Yuk bagikan berita ini !

Sulselmengabari, Luwu – Organisasi Siswa Intra Sekolah (Osis) bersama Ikatan Alumni (IKA) SMAN 3 Luwu (Smanet) menggelar Kemah Kawah Kepemimpinan (3K) di SMAN 3 Luwu, Kecamatan Larompong, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Sabtu, (11/8/2018).

Kegiatan yang telah menjadi agenda Pengurus Osis Smanet ini diangkat dengan tema ‘Meneguhkan Komitmen Organisasi dan Membangun Jiwa Kepemimpinan’ diikuti total 57 peserta yang merupakan siswa Smanet Luwu.

Ketua panitia, Alfian Naha, mengungkapkan jika kegiatan yang tengah berlangsung ini digelar dengan tujuan memberikan pengetahuan dan meningkatkan daya fikiri siswa di Smanet Luwu.

“ini digelar untuk menumbuhkan dan mengembangkan daya fikir yang kritis dan membentuk kepribadian generasi muda yang berkarakter serta meningkatkan kedisiplinan dan dan kemandirian,” ungkapnya.

Diketahui, sejumlah pemateri yakni Asmara tahirman, Indah, Abdul muhlis sengaja didatangkan dari ibu kota Makassar, dengan latar belakang aktifis, serta mahasiswa yang aktif berorganisasi.